Pemilu

Koalisi Indonesia Maju daftarkan jagoannya ke KPU pada Rabu jam 10

Ahmad Muzani menerangkan, kalau semua dokumen persyaratan yang ditetapkan KPU sudah siap.

Senin, 23 Oktober 2023 10:05

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani memastikan, Koalisi Indonesia Maju (KIM) bakal mendaftarakan pasangan bakal calon presiden Prabowo Subianto dan bakal calon wakil presiden Gibran Rakabuming Raka ke KPU pada Rabu, 25 Oktober 2023.

"Rabu (25/10) jam 10. Pimpinan partai yang tergabung KIM, pendukung, dan relawan datang ke KPU untuk mendaftarkan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka," jelas dia kepada wartawan dalam keterangannya yang dipantau online, Senin (23/10).

Dia menerangkan kalau semua dokumen persyaratan yang ditetapkan KPU sudah siap.

Sebelum datang ke KPU, dia memastikan, akan ada acara seremonial doa bersama agar acara pendaftaran peserta pemilu Pilpres 2024 bisa dilaksanakan dengan baik.

Seperti diketahui, sudah ada dua pasangan calon yang mendaftarkan diri ke KPU untuk menjadi peserta Pilpres 2024, yakni pasangan Anies Basewan dan Muhaimin Iskandar serta Ganjar Pranowo dan Mahfud MD pada Kamis (19/10).

Hermansah Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait