Perangkap Jokowi yang gagal bikin Prabowo tersungkur

Jurus yang sama sempat bikin Prabowo tersungkur di debat kedua Pilpres 2019.

Capres nomor urut 01 Joko Widodo (kiri) dan capres nomor urut 02 Prabowo Subianto berjabat tangan saat mengikuti debat capres putaran keempat di Hotel Shangri La, Jakarta, Sabtu (30/3). /Antara Foto

Di segmen eksploratif debat keempat Pilpres 2019, calon presiden (capres) nomor urut 01 Joko Widodo (Jokowi) melayangkan pertanyaan singkat kepada Prabowo Subianto. Diberi waktu hingga tiga menit untuk memformulasikan kata-kata, Jokowi tercatat hanya memakai kurang dari 30 detik. 

"Di bidang politik luar negeri, pertanyaan saya apa pandangan Bapak mengenai konflik di Rakhine State?" tanya Jokowi kepada Prabowo di Hotel Shangri-la, Jakarta, Sabtu (30/3). 

Diberi pertanyaan singkat seperti itu, Prabowo sempat menanyakan ulang maksud Jokowi. "Yang Bapak maksud Rakhine State di Myanmar? Jadi, kita prihatin dengan apa yang terjadi kepada masyarakat Rohingya. Ini juga oleh PBB sudah ditegur," tutur Prabowo. 

Meskipun jawabannya terkesan normatif, namun Prabowo relatif lancar menanggapi pertanyaan Jokowi. Waktu menjawab selama dua menit yang diberikan moderator pun ia tandaskan. 

Peneliti politik Indonesian Public Institute (IPI) Jerry Massie menilai isu Rakhine State yang diutarakan Jokowi merupakan pertanyaan jebakan untuk Prabowo. Jokowi, kata dia, tengah mencoba mengarahkan agar diskusi beralih ke isu pelanggaran HAM yang kerap diidentikkan ke Prabowo.