Kembali adang Airlangga, Bamsoet diingatkan sumpah dan laknat tuhan

Menurut pihak Airlangga, Bambang Soesatyo telah melakukan kesepakatan untuk tidak maju dalam pemilihan ketua umum Golkar.

Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat MPR Bambang Soesatyo berpose usai wawancara khusus untuk Kantor Berita Antara di kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (29/10)./ Antara Foto

Wakil Koordinator Bidang Pratama Partai Golkar, Bambang Soesatyo, dikabarkan akan tetap maju dalam pemilihan ketua umum partai beringin pada Desember 2019 mendatang. Ketua tim pemenangan Airlangga Hartarto, Azis Syamsuddin, menyebut Bambang tak konsisten jika kabar tersebut benar.

Azis mengatakan, Airlangga dan Bambang telah melakukan kesepakatan terkait pemilihan ketua umum dalam Musyawarah Nasional Partai Golkar. Bambang telah menyatakan tidak akan maju dalam pemilihan, karena sudah terpilih sebagai Ketua MPR RI.

"Itu antara Pak Airlangga, Pak Bambang Soesatyo, dan Allah SWT, yang tahu. Biarlah yang mengingkari, Allah yang melaknat," kata Azis di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (4/11).

Meski demikian, Azis mengatakan pihaknya tetap mempersilakan jika Bambang berniat mendaftarkan diri sebagai calon ketua umum Golkar. Azis meminta masyarakat untuk menilai keputusan Bambang, karena sudah terjadi komitmen yang disampaikan politikus yang kerap disapa Bamsoet, terkait pencalonan sebagai ketua umum Golkar.

Namun, Azis mengaku hingga saat ini pihaknya belum mendapat kepastikan mengenai kabar tersebut. Hingga saat ini, belum ada satu pun kader Golkar yang mendaftarkan diri untuk mencalonkan diri sebagai ketua umum.