Bahas kelistrikan, DPR dorong PLN dibelah jadi beberapa BUMN

Harusnya PLN punya kemampuan cukup mengatasi kelistrikan nasional.

Ilustrasi perbaikan listrik/ Foto Pixabay.

Komisi VII DPR RI menggelar Rapar Dengar Pendapat (RDP) dengan Direktur Utama PT PLN (Persero) membahas isu kenaikan tarif listrik yang belakangan ini dikeluhkan sebagian masyarakat di tanah air.

Anggota Komisi VII DPR Fraksi Gerindra Harry Poernomo mendorong PLN agar dipecah menjadi beberapa BUMN tersendiri untuk mengatasi masalah kelistrikan nasional.

"Saya usul jangan tanggung, dibelah saja PLN menjadi BUMN sendiri. Entah PLN satu dua seperti Angkasa Pura dan Pelindo," ujarnya dalam RDP tersebut. 

Dia juga mengungkapkan tidak yakin PLN mampu mengatasi kelistrikan nasional dengan menjadi organisasi besar seperti saat ini.

Harusnya, kata dia, PLN punya fleksibelitas dan kemampuan yang cukup mengatasi kelistrikan nasional.