Berebut DKI-2: Pertaruhan Gerindra

Karena partai berlogo kepala garuda itu hanya sesaat merasakan "asyiknya menjadi kampiun".

Balai Kota DKI Jakarta. Google Maps/ikung forumproperti

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Gerindra merekomendasi nama baru sebagai calon wakil gubernur (cawagub) DKI Jakarta. Kendati ada riak kala diumumkan pada Senin (20/1), keduanya tetap menyerahkan dua figur yang diusulkan kepada Gubernur Anies Baswedan.

Wakil Ketua II DPD Gerindra Jakarta, Ahmad Sulhy, berkeyakinan, proses pemilihan wagub kali ini tanpa kendala. Pangkalnya, DPRD telah menentukan kapan tahapannya berlangsung.

"Gubernur juga sudah menyerahkan dua nama yang diusulkan Kemendagri (Kementerian Dalam Negeri). Surat juga ditembuskan ke DPRD. Sekarang tinggal menunggu surat Kemendagri ke DPRD," ujarnya saat dihubungi Alinea.id di Jakarta, Kamis (23/1).

Pertimbangan lainnya, salah satu nama yang direkomendasikan kedua partai pengusung berasal dari Gerindra. Berbeda dengan sebelumnya. Hanya berisikan kader-kader PKS.

"Ini bukan atas keinginan murni Gerindra. Tapi, atas aspirasi publik yang kami terima. Gerindra dan PKS juga telah bersepakat. Menaruh kadernya masing-masing," tuturnya.