Di depan kader Golkar, Airlangga 'sentil' Bamsoet 

Airlangga kembali menyinggung kesepakatan dia dengan Bamsoet terkait kursi Ketum Golkar.

Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto memberikan sambutan saat peringatan HUT ke-55 Partai Golkar di Jakarta, Rabu (6/11). /Antara Foto

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto resmi membuka Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Golkar di Hotel Ritz Carlton, Kuningan, Jakarta, Kamis (14/11).  

Dalam sambutannya, Airlangga sempat menyinggung kesepakatan yang terbangun antara dia dan Wakil Koordinator Bidang Pratama Partai Golkar Bambang Soesatyo (Bamsoet).  

"Ketua MPR Bambang Soesatyo yang saya hormati, yang saya dengan Bambang ini ada kesepakatan. Yang tahu itu saya, Pak Bambang dan Allah subhanahu wata'ala," kata Airlangga. 

Setelah menyinggung kesepakatan itu, Airlangga pun memuji Bamsoet. Menurut dia, Bamsoet tampak lebih dewasa setelah menjabat Ketua MPR. "Memang, Pak Aziz (Syamsuddin), Pak Bambang ini lebih dewasa dari kali lalu," ujarnya diikuti tawa dari peserta rapimnas.

Kesepakatan yang dimaksud Airlangga terkait pencalonan Bamsoet sebagai Ketum Golkar. Bamsoet berulang kali disebut loyalis Airlangga tak akan maju di Munas Golkar pada Desember mendatang karena sudah diberi jatah kursi Ketua MPR.