Kader Muda Demokrat tegaskan tak gentar hadapi pengkhianat

Kader Muda Demokrat respons laporan Marzuki Alie ke Bareskrim

Agus Harimurti Yudhoyono saat memberikan arahan pada Anggota Fraksi Partai Demokrat di Gedung Kura-kura 2 DPR RI, Kamis (6/8)/Foto Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat.

Wakil Ketua Umum Kader Muda Demokrat (KMD), Kamhar Lakumani, menyatakan tidak gentar atas laporan Marzuki Alie ke Bareskrim Polri. Langkah ini diambil Marzuki lantaran merasa difitnah tanpa bukti ihwal gerakan pendongkelan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai Ketua Umum Demokrat.

"Tentang rencana pelaporan Marzuki Alie terhadap elite-elite Demokrat, itu hak hukum beliau. Kami dan segenap kader tak gentar dan siap menghadapi para pengkhianat yang tak tau diuntung Partai Demokrat dan Pak SBY (Susilo Bambang Yudhoyono)," tegas Kamhar saat dihubungi, Kamis (4/3).

Kamhar menerangkan, pemecatan sejumlah kader yang menjadi dasar laporan Marzuki telah dilakukan sesuai mekanisme dan prosedur internal Partai Demokrat. Dia menegaskan, keputusan pemecatan didasarkan atas alat bukti yang sangat kuat dan tak terbantahkan.

"Bahwa mereka terlibat upaya penggembosan partai dengan melibatkan pihak luar atau menjadi kaki tangan Moeldoko mendorong KLB (Kongres Luar Biasa) yang tak ada kondisi objektif sebagai raison d’etre untuk itu, ataupun syarat-syarat konstitusi yang terpenuhi untuk itu," ujar Kamhar.

Baginya, praktik pendongkelan itu murni sebagai bentuk pelacuran kader dan para mantan kader yang terobsesi kekuasaan.