Kriteria capres Megawati, Puan Maharani atau Ganjar Pranowo?

PDIP dapat mengusung pasangan capres dan cawapres tanpa perlu berkoalisi pada Pemilu 2024.

Ketua Umum DPP PDIP, Megawati Soekarnoputri. Foto Antara/Hafidz Mubarak A.

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) hingga kini belum mengumumkan nama calon presiden (capres) yang akan diusungnya pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Namun, Ketua Umum Megawati Soekarnoputri disebut telah memiliki kriteria kandidat yang bakal dijagokan.

Megawati, terang Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto, takkan memilih capres hanya berdasarkan aspek elektoral. Karakter, kinerjanya, dan kedekatannya dengan publik turut menjadi salah satu aspek yang dinilai.

"Tidak hanya berdasarkan aspek elektoral, tapi juga didasarkan karakter pemimpin, kinerja pemimpin, dan bagaimana pemimpin itu menyatukan dengan kekuatan rakyat lalu mampu memberikan jawaban atas berbagai masalah rakyat, dan memiliki desain bagi masa depan. Itu tugas pemimpin," tuturnya, Jumat (16/12).

Kendati demikian, Hasto enggan membocorkan mengungkapkan sosok capres yang diinginkannya Megawati. Dia berdalih, hal itu merupakan wewenang putri Proklamator RI, Sukarno, tersebut.

"Ibu Megalah yang nanti akan memutuskan siapa yang akan dicalonkan PDI Perjuangan," ucap Hasto.