sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Pengguna sepeda motor naik, angka kecelakaan turun 88%

Sepeda motor adalah kendaraan yang paling berbahaya dan rawan kecelakaan, Budi bersyukur angka kecelakaan Mudik 2019 tidak begitu tinggi.

Valerie Dante
Valerie Dante Selasa, 04 Jun 2019 16:40 WIB
Pengguna sepeda motor naik, angka kecelakaan turun 88%

Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Budi Setiyadi memaparkan. ada peningkatan penggunaan sepeda motor dalam arus mudik kali ini.

"Untuk penggunaan sepeda motor dari Jalur Pantura di sekitar Balonggandu ada peningkatan cukup signifikan dibandingkan tahun lalu," jelas Dirjen Budi dalam keterangan pers yang diterima Alinea.id pada Selasa (6/4).

Pada H-7 (29 Mei) terdapat kenaikan 127% dengan rincian pada 2018 sebanyak 42.556 unit, sementara 2019 terdapat 96.627 unit. Sementara H-6 naik 138% dari 34.838 unit di 2018 menjadi sebanyak 83.128 unit pada 2019. 

Meski terjadi peningkatan dalam penggunaan sepeda motor, Budi mengklaim bahwa angka kecelakaan Mudik 2019 menurun drastis dibandingkan tahun lalu.

"Sampai H-2, akumulasinya terjadi penurunan angka kecelakaan hingga 88%," jelas Dirjen Budi.

Pada 2018, Budi menyampaikan ada sebanyak 1.911 kejadian yang menelan 691 korban jiwa. Namun, sejauh ini, yang tercatat di posko Kemenhub adalah 220 kejadian dengan 90 korban meninggal dunia.

"Seputar data kecelakaan dibandingkan data 2018 di hari yang sama, menurun sangat tajam. Jika dilihat perbandingannya, terjadi penurunan tajam sampai 88%," ujarnya.

Meski sepeda motor adalah kendaraan yang paling berbahaya dan rawan kecelakaan, Budi bersyukur angka kecelakaan Mudik 2019 tidak begitu tinggi.

Sponsored

"Banyak masyarakat yang menggunakan sepeda motor untuk mudik tahun ini, tapi saya harapkan itu jangan terjadi lagi," kata Budi. Sepeda motor adalah moda transportasi berbahaya dan rawan kecelakaan, jadi diharapkan masyarakat tidak ada lagi yang memaksakan diri naik motor untuk mudik.

Penurunan angka kecelakaan bukan hanya upaya pemerintah dan aparat keamanan. Namun, kesadaran masyarakat akan keselamatan diri masing-masing juga berperan besar dalam menurunkan kecelakaan saat mudik.

Berita Lainnya
×
tekid