Anggota DPR pertanyakan depresiasi rupiah

Ada baiknya Indonesia mengambil langkah serius soal pelemahan rupiah.

 Ada baiknya Indonesia mengambil langkah serius soal pelemahan Rupiah./AntaraFoto

Anggota DPR mengkritisi kebijikan yang dilakukan pemerintah terkait impor dan nilai tukar yang cenderung melemah.

Anggota Komisi VI DPR RI, Bambang Haryo mengungkapkan, nilai tukar Rupiah terhadap US$ yang hampir menyentuh Rp15.000 per US$ sebaiknya dicermati.

Terlebih selama ini Presiden Joko Widodo beranggapan tidak ada yang perlu dikhawatirkan pada kondisi ekonomi pada saat ini.

"Ini sangat memprihatinkan karena banyak komoditas pangan Indonesia diimpor. Mulai dari kedelai, jagung, gula, dan susu," jelas Bambang dalam menyampaikan pendapatnya di dalam rapat paripurna RAPBN 2019 di kompleks DPR, Selasa (4/9).

Meskipun pelemahan mata uang lebih disebabkan faktor eksternal dan bukan hanya Indonesia yang terkena dampaknya. Ada baiknya pemerintah mengambil langkah serius soal pelemahan Rupiah.