Drama Brexit pengaruhi pergerakan IHSG 

Selain drama Brexit, hubungan AS dan China juga menjadi sentimen eksternal yang memengaruhi laju IHSG.

Petugas kebersihan mengepel lantai di depan layar pergerakan IHSG. Antara Foto

Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis, (14/3) dibuka melemah 2,66 poin atau 0,04% menjadi 6.374,92. Melemahnya laju IHSG masih dipengaruhi oleh beberapa faktor. Salah satunya drama Brexit. 

“Drama Brexit yang tidak kalah seru dari drama TV Korea masih terus berlanjut dan ini mempengaruhi pergerakan IHSG,” kata Associate Director Pilarmas Investindo Sekuritas, Maximilianus Nico Demus, dalam paparannya di Jakarta pada Kamis (14/3).

Terkait drama Brexit itu, Nico menjelaskan, parlemen Inggris memilih menghindari perpecahan kesepakatan ekonomi dengan Uni Eropa, sehingga membuka peluang untuk menunda Brexit dan secara menyeluruh menulis ulang persyaratan proses Brexit.

Perdana Menteri Inggris, Theresa May, dalam paparannya mengatakan jika kesepakatan dapat capai maka dalam tujuh hari ke depan pihaknya akan meminta Uni Eropa untuk memberikan perpanjangan waktu. Sementara batas waktu keluarnya Inggris dari Uni Eropa sampai 29 Maret 2019. 

“Jika masih tidak ada keputusan juga hingga 20 Maret 2019 pada pertemuan KTT pemimpin Eropa berikutnya, tentu penundaaan ini akan jauh lebih lama,” ujar Nico.