Prediksi pasar: IHSG menguat, rupiah keok

IHSG akan berada di rentang 5.740 sampai 5.988 pada hari ini (13/11).

Indeks hari ini berpeluang melemah./Antara Foto

Hari ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi berusaha untuk kembali menguat. Analis Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya memprediksi IHSG berada pada kisaran 5.740 - 5.988. 

Dalam risetnya, William menyebut pergerakan IHSG ditopang dengan fundamental perekonomian dalam negeri. Plus, stabilnya nilai tukar mata uang rupiah. Nah, hari ini dalam rentang jangka pendek IHSG berpotensi menguat

Potensi penguatan terjadi karena pasar saat ini dinilai minim sentimen jadi memungkinkan untuk menguat. Hal ini diungkapkan Direktur Riset dan Investasi Kiwoom Sekuritas Indonesia Maximilianus Nico Demus, meskipun kata Nico IHSG juga berpeluang terkoreksi dengan support dan resistance di level 5.741-5.848. 

Pelaku pasar dan investor disebut Nico akan menanti sektor baru yang dibuka atau dikeluarkan dari Daftar Negatif Investasi. Adapun upaya pembukaan sektor baru ini akan memberikan kesempatan yang lebih baik untuk menjadi tempat investasi agar dapat meningkatkan arus modal dan tentunya memperbaiki kinerja neraca pembayaran Indonesia. 

Kemarin (12/11) IHSG ditutup terkoreksi 97,10 poin (-1,65%) menjadi 5.777. Sektor yang mengelamai penurunan terbesar di pimpin oleh sektor aneka industri (-3,16%) dan barang konsumsi (-2,50%). Sementara investor asing mencatatkan penjualan bersih disemua perdagangan sebesar Rp17,66 miliar.