Ketum Kadin: Animo perusahaan ikut vaksinasi Gotong Royong tinggi

Rosan memprediksi, angka partisipasi akan terus bertambah seiring dengan berhasilnya guliran program vaksinasi Gotong Royong ini.

Ketua Kadin Rosan Perkasa Roeslani dan lini masa Omnibus Law. Alinea.id/Oky Diaz Fajar

Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Ketum Kadin), Rosan P. Roeslani, menyatakan, program vaksinasi gotong royong mendapatkan respon yang positif, baik dari pemerintah serta dunia usaha.

Program vaksinasi Gotong Royong untuk pekerja dimulai saat pertemuan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan sejumlah pelaku usaha pada bulan Januari 2021 lalu. 

"Alhamdulillah ini mendapatkan respons yang positif, tidak hanya dari para menteri, pemerintah, juga dari dunia usaha. Ini terbukti begitu banyaknya perusahaan, sekarang ada kurang lebih 22.736 perusahaan yang terdaftar dan lebih dari 10 juta orang," kata Rosan dikuti dari laman setkab.go.id, Selasa (18/05).

Animo yang tinggi dari dunia usaha terhadap vaksinasi dengan skema ini, ungkap Rosan, ditunjukkan dengan banyaknya perusahaan yang mendaftar untuk mengikuti program ini.

Bahkan, dia memprediksi, angka partisipasi tersebut akan terus bertambah seiring dengan berhasilnya guliran program vaksinasi Gotong Royong ini.