KSSK: Stabilitas sistem keuangan kuartal II-2019 tetap terjaga

Stabilitas sistem keuangan kuartal II-2019 tetap terjaga karena tiga faktor ekonomi.

Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) menyatakan Stabilitas Sistem Keuangan kuartal ll-2019 terjaga dengan baik. / Antara Foto

Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) menyatakan Stabilitas Sistem Keuangan kuartal ll-2019 terjaga dengan baik.

Hal ini berdasarkan hasil pemantauan lembaga anggota KSSK terhadap perkembangan perekonomian, moneter, fiskal, pasar keuangan, lembaga jasa keuangan, dan penjaminan simpanan. 

Ketua Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) Sri Mulyani mengatakan stabilitas tersebut didapat karena tiga faktor. Pertama, menurunnya ketidakpastian pasar keuangan global di mana sejumlah bank sentral di berbagai negara melonggarkan kebijakan moneternya.

“Termasuk bank sentral AS yang diprediksi akan menurunkan suku bunga kebijakan moneternya,” kata Sri.

Kedua, menariknya imbal hasil investasi portofolio di aset keuangan domestik. Ketiga, membaiknya persepsi terhadap prospek ekonomi Indonesia, seiring peningkatan sovereign rating Indonesia oleh Standard and Poor‘s (S&P).