Musim mudik, arus parkir di TOD Bandara Soetta meningkat

PT Angkasa Pura II akan memperluas area TOD hingga 6.100 m2.

Ribuan calon penumpang antre untuk masuk ke dalam terminal untuk lapor diri atau chek in di Termial 1 C Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Minggu (10/6)/Antara Foto

PT Angkasa Pura II membuka fasilitas Transit Oriented Development (TOD) serta Parkir Inap di Bandara Soekarno Hatta, untuk memudahkan para calon penumpang, terutama selama musim mudik Idul Fitri 1439 H. Jumlah pengguna mengalami peningkatan dengan lebih dari 8.000 kendaraan keluar masuk setiap harinya. 

Transit Oriented Development (TOD) merupakan sebuah kawasan yang disiapkan untuk memindahkan penumpang yang menggunakan kendaraan pribadi menuju Bandara International Soekarno-Hatta

Adapun transportasi yang disiapkan oleh pengelola bandara adalah armada bus yang menghubungkan TOD menuju Terminal 1, 2, dan 3, serta menuju Stasiun Kereta Bandara dan perkantoran di kawasan Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Fasilitas bus yang disediakan juga tidak dipungut biaya alias gratis.

Ke depan, Angkasa Pura II berencana memperluas lahan yang digunakan TOD ini, dari saat ini 4.600 m2, menjadi 6.100 m2. Langkah ini perlu diambil guna mengantisipasi meningkatnya jumlah kendaraan bermotor yang akan parkir di TOD.

"Hingga saat ini, lahan parkir secara keseluruhan diperuntukkan bagi kendaraan bermotor roda dua. Nantinya setelah dilakukan pengembangan, diharapkan TOD mampu menyediakan 7.500 parkir kendaraan roda dua dan 192 parkir mobil. Nantinya fasilitas parkir akan menggunakan sistem knock down 4 tingkat," kata Executive General Manager Bandara Soekarno-Hatta M Suriawan Wakan di Jakarta, Kamis (21/6).