Pemerintah proyeksikan pertumbuhan ekonomi 2021 sebesar 4,5%-5,5%

Pemerintah menetapkan outlook 2021 berdasarkan perhitungan pemulihan setelah Covid-19.

Menteri Keuangan Sri Mulyani. Foto Antara.

Pemerintah menetapkan proyeksi pertumbuhan ekonomi Indonesia pada 2021 di rentang 4,5%-5,5%. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan pemerintah akan menyampaikan outlook 2021 tersebut ke Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

“Nanti disampaikan ke DPR mengenai outlook 2021. Pertumbuhan ekonomi kita perkirakan antara 4,5%-5,5% dengan inflasi 2%-4%,” ujar Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam konferensi pers virtual usai sidang kabinet paripurna dari Istana Bogor, Selasa (14/4).

Sri Mulyani menjelaskan penetapan target tersebut sejalan optimisme bahwa pemulihan ekonomi domestik yang terdampak Covid-19 akan terjadi pada kuartal III-2020, dan selanjutnya terakselerasi pada tahun depan.

"Kita masih akan melihat (proyeksi itu) karena terus terang hari ini kita masih harus melihat situasi di kuartal kedua, dan kecepatan dalam penanganan Covid-19," ujar Sri.

Sementara, pada tahun ini, kata Sri Mulyani, tekanan pertumbuhan ekonomi akan terjadi di kuartal II-2020. Namun, tekanan masih berpotensi berlanjut di kuartal III-2020 jika situasi pandemi coronavirus baru atau Covid-19 belum menunjukkan perbaikan.