Realisasi anggaran Kemenhub hingga Agustus 2022 capai 52,6%

Kemenhub mulanya mendapatkan pagu sebesar Rp32,94 triliun. Lalu, nilainya menyusut karena ada penyesuaian dan rekomposisi.

Kantor Kementerian Perhubungan (Kemenhub) di Jakarta. Google Street View

Realisasi kinerja keuangan Kementerian Perhubungan hingga Agustus 2022 sebesar 52,6% atau setara Rp16,8 triliun dari total Rp31,94 triliun. Ditargetkan mencapai 95,9% hingga akhir tahun ini.

Mulanya, terang Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi, pagu awal Kemenhub sebesar Rp32,94 triliun. Namun, berubah karena ada penyesuaian (automatic adjustment) dan rekomposisi anggaran.

"Adanya kebijakan automatic adjustment memang memengaruhi ruang fiskal dalam rangka memenuhi program prioritas nasional. Namun, dengan keterbatasan yang ada, kami berupaya memastikan aspek keselamatan, layanan dan kebutuhan infrastruktur prioritas tetap berjalan," katanya di dalam rapat kerja (raker) dengan Komisi V DPR di Kompleks Parlemen, Jakarta, pada Rabu (24/8).

Realisasi kinerja anggaran Kemenhub pada 2022 berdasarkan jenis belanja, yakni belanja pegawai 67,4% atau Rp2,51 triliun dari pagu Rp3,72 triliun, belanja barang Rp6,95 triliun dari pagu Rp13,73 triliun (50,6%), dan belanja modal Rp7,34 triliun dari pagu Rp14,49 triliun (50,6%).

Sementara itu, realisasi penerimaan negara bukan pajak (PNBP) Kemenhub hingga 22 Agustus mencapai Rp5,32 triliun atau 62,61% dari target akhir sebesar Rp8,51 triliun. Capaian terbesar pada Ditjen Perhubungan Laut sebesar Rp2,93 triliun, yang terdiri dari PNBP fungsional Rp4,9 triliun dan PNBP non-fungsional Rp336 miliar.