Rizky Febian jalani pemeriksaan terkait uang Rp400 juta dari Doni Salmanan

Rizky mengaku, uang yang ia terima dari Doni setelah lelang itu digunakan untuk donasi ke yayasan

Foto: Rizky Febian (kanan) dan kuasa hukumnya, Ahmad Ramzy (kiri) setelah menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri terkait Doni Salmanan, Rabu (16/3). Dok. Alinea.id/Immanuel Christian

Artis Rizky Febian menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri dalam perkara yang terkait nama tersangka Doni Salmanan. Penyidik tengah menyusuri aliran dana dari Doni Salmanan kepada setiap figur publik. 

Kuasa Hukum Rizky Febian, Ahmad Ramzy mengatakan, Iky (panggilan akrab Rizky Febian) menerima uang senilai Rp400 juta dari Doni Salmanan. Afiliator Platform Quotex itu membeli lelang kopi racikan kliennya saat peluncuran produksi kopi baru dari anak komedian Sule tersebut. 

"Kenal Doni Salmanan (bulan) September. Waktu itu ada, Iky bikin produk minuman, habis itu Doni Salmanan comment (di live instagram) di situ kenalnya," kata Ahmad di Bareskrim Polri, Rabu (16/3). 

Ahmad mengatakan, Iky menerima 19 pertanyaan dari penyidik. Penyidik juga tidak membahas terkait pengembalian dana itu untuk masuk dalam penyitaan aliran dana dari Doni Salmanan. 

"Tidak ada ke sana (pengembalian) karena semuanya sudah kita sampaikan ke penyidik," ujar Ahmad.