Survei terbaru: The Fed hampir pasti turunkan suku bunga

Survei terbaru para pelaku pasar global menyimpulkan sinyal penurunan suku bunga bank sentral Amerika Serikat Federal Reserve menguat.

Sinyalemen Federal Reserve menurunkan suku bunga acuan 25 basis poin semakin menguat. / Reuters

Survei terbaru para pelaku pasar global menyimpulkan sinyal penurunan suku bunga bank sentral Amerika Serikat Federal Reserve menguat.

Menurut para analis dalam jajak pendapat yang digelar Reuters, pemangkasan suku bunga Federal Reserve 25 basis poin pada Juli merupakan kesepakatan yang hampir pasti dilakukan. Para analis memperkirakan akan terjadi lagi pada akhir tahun ini di tengah meningkatnya risiko ekonomi dari perang perdagangan AS dan China yang sedang berlangsung.

Ekspektasi penurunan suku bunga pertama kali sejak lebih dari satu dekade dari para analis dalam jajak pendapat 16-24 Juli semakin menguat. Indikasinya, sejumlah anggota The Fed secara kuat mengisyaratkan pelonggaran kebijakan akan segera dilakukan. Pernyataan itu bahkan mendorong saham-saham AS melejit ke rekor tertinggi baru.

Sebagian besar bank sentral utama dunia memang telah mengubah haluan kebijakan menjadi dovish dalam beberapa bulan terakhir. Jajak pendapat dari ekonom dan pelaku pasar keuangan juga kian yakin akan ada pemangkasan Fed Fund Rate (FFR) sebesar 25 basis poin menjadi 2%-2,25% daripada pengurangan 50 basis poin.

Sebanyak 95% lebih dari 111 ekonom memprediksi penurunan 25 basis poin pada pertemuan 30-31 Juli. Hanya dua ekonom yang disurvei memperkirakan penurunan 50 basis poin dan dua lagi mengatakan bahwa Fed akan tetap stabil.