Trump: Laporan lengkap pembunuhan Khashoggi rilis pekan ini

Trump mengklaim bahwa laporan lengkap yang segera dirilis akan menguak dalang pembunuhan Jamal Khashoggi.

Presiden Amerika Serikat Donald Trump. ANTARA FOTO/REUTERS/Yuri Gripas

Pada Sabtu (17/11), Presiden Amerika Serikat Donald Trump menegaskan bahwa dalam awal pekan ini pemerintah akan mengeluarkan laporan lengkap terkait pembunuhan jurnalis Arab Saudi Jamal Khashoggi. Laporan ini, menurut Trump, akan mengandung informasi tentang pelaku pembunuhan tersebut.

"Akan ada laporan sangat lengkap dalam dua hari ke depan, mungkin Senin atau Selasa," tuturnya.

Dalam wawancaranya dengan Fox News yang tayang pada Minggu (18/11), Trump mengakui bahwa meski AS memiliki bukti rekaman suara pembunuhan Khashoggi, tapi tidak ada alasan baginya untuk mendengarkan audio tersebut.

"Karena ini adalah rekaman penderitaan, rekaman yang buruk. Saya sudah diberitahu sepenuhnya. Tidak ada alasan bagi saya untuk mendengarnya," lanjut Trump.

Pada Sabtu (10/11), Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mengonfirmasi bahwa dia telah memperdengarkan audio terkait pembunuhan Khashoggi ke sejumlah negara seperti Arab Saudi, AS, Jerman, Inggris, dan Prancis.