Amnesty International: 106 demonstran Iran tewas

Sambungan internet di Iran dilaporkan masih terputus total hingga saat ini.

Ilustrasi / Pixabay

Amnesty International pada Selasa (19/11), mengatakan bahwa 106 pemrotes tewas di 21 kota di Iran selama kerusuhan yang terjadi akibat protes kenaikan harga bahan bakar pekan lalu.

"Penempak jitu telah menembaki kerumunan demonstran dari atap dan dalam satu kasus dari helikopter," sebut LSM itu.

Mereka mendasarkan pernyataan tersebut pada laporan yang menurut mereka dapat dipercaya dari para saksi, video yang diverifikasi dan informasi dari para aktivis HAM.

"Kami meyakini bahwa jumlah korban sebenarnya mungkin jauh lebih tinggi, dengan sejumlah laporan menyatakan bahwa 200 orang tewas," kata Amnesty International dalam laporannya.

LSM tersebut mengklaim laporannya mengungkap pola mengerikan dari pembunuhan ilegal oleh pasukan keamanan Iran, yang telah menggunakan kekuatan berlebihan dan mematikan untuk menghancurkan sebagian protes yang berlangsung damai.