DPR AS kecam pernyataan rasialis Trump

DPR AS meloloskan resolusi yang mengecam Trump pada Selasa (16/7). Beberapa Republikan turut mendukungnya.

(Kiri ke kanan) Rashida Tlaib, Ilhan Omar, Alexandria Ocasio-Cortez dan Ayanna Pressley saat menggelar konferensi pers pada Senin (15/7). REUTERS/Erin Scott

DPR Amerika Serikat telah sepakat untuk secara simbolis mengutuk serangan Donald Trump ke empat wanita anggota Kongres asal Partai Demokrat.

Resolusi tersebut mengecam pernyataan rasialis Trump yang dinilai telah melegitimasi ketakutan dan kebencian terhadap warga baru AS dan orang dengan kulit berwarna.

"Imigrasi telah mendefinisikan setiap babak sejarah AS ... Seluruh rakyat AS, kecuali keturunan asli dan orang Afrika-Amerika adalah imigran atau keturunan imigran," ungkap resolusi tersebut.

Resolusi tersebut juga mencatat bahwa patriotisme tidak didefinisikan oleh ras atau etnis tetapi dengan pengabdian kepada cita-cita Konstitusi tentang kesetaraan, kebebasan, inklusi dan demokrasi.

Trump secara luas dicap rasialis dan xenofobia karena mengatakan kepada empat wanita anggota Kongres itu untuk meninggalkan AS dan kembali ke negara asal mereka. Namun, sang presiden bersikeras bahwa dirinya tidak rasialis.