Indonesia tak berencana pulangkan mahasiswa dari Australia

Perwakilan Indonesia di Australia siap membantu jika ada mahasiswa yang menghadapi kesulitan.

Ilustrasi Australia / Pixabay

Pekan lalu, ABC News melaporkan bahwa Perdana Menteri Australia Scott Morrison mengimbau pengunjung dan pelajar asing di negara itu untuk pulang.

"Australia harus fokus pada warganya untuk memastikan bahwa kami dapat memaksimalkan dukungan ekonomi yang kami miliki," kata dia. "Jika Anda adalah pengunjung di negara ini, sekarang saatnya untuk pulang."

Morrison mengatakan bahwa jika pengunjung dan pelajar asing yang berada di Australia tidak memiliki biaya untuk bertahan hidup, maka sebaiknya mereka kembali ke negara asal.

Merujuk pada pernyataan PM Morrison, Plt. juru bicara Kementerian Luar Negeri RI Teuku Faizasyah mengatakan bahwa sejauh ini tidak ada imbauan dari pemerintah Indonesia terkait pemulangan mahasiswa Indonesia dari Australia.

"Saya garis bawahi, tidak ada rencana dari pemerintah untuk memulangkan mahasiswa Indonesia dari Australia," tutur Faizasyah dalam pengarahan media virtual pada Kamis (9/4).