Jepang hapus Korsel dari daftar putih pada 2 Agustus?

Korea Selatan menekankan bahwa penghapusan dari daftar putih akan merusak kerja sama ekonomi dan keamanannya dengan Jepang.

Delegasi Jepang dan Korea Selatan bertatap muka di Jenewa, Swiss, untuk menyelesaikan perselisihan perdagangan, Rabu (24/7). REUTERS/Denis Balibouse

Jepang tengah mempersiapkan persetujuan kabinet pada 2 Agustus untuk menghapus Korea Selatan dari daftar negara-negara yang menikmati perlakuan istimewa dalam urusan perdagangan atau yang disebut daftar putih. Demikian dilaporkan Kyodo pada Jumat (26/7) dengan mengutip sumber-sumber yang mengetahui rencana itu.

Menurut sejumlah sumber, kabinet Perdana Menteri Shinzo Abe berencana untuk mendukung penghapusan Korea Selatan dari daftar putih. Kemungkinan penghapusan akan berlaku pada akhir Agustus.

Rencana tersebut datang setelah pada 4 Juli Jepang memperketat kontrol ekspor bahan-bahan berteknologi tinggi, yaitu fluorinated polyimide, hydrogen fluoride, dan photoresist  terhadap Korea Selatan yang digunakan untuk memproduksi semikonduktor dan panel display ponsel pintar dan TV.

Ditanya tentang isu tersebut, Kepala Sekretaris Kabinet Yoshihide Suga tidak mengonfirmasinya.

Jepang dijadwalkan akan memutuskan penghapusan Korea Selatan dari daftar putih setelah menyaring opini publik yang berakhir pada Rabu (24/7).