Kasus positif Covid-19 di Jepang lampaui 10.000

Jumlah kasus Covid-19 di Jepang berlipat ganda dalam sembilah hari

Aparat keamanan Jepang patroli di tengah pandemi Covid-19, di distrik Sugamo, Tokyo, Jepang, Rabu (15/4)/ANTARA/FOTO REUTERS/Issei Kato.

Lembaga penyiar publik NHK melaporkan bahwa jumlah kasus positif Covid-19 di Jepang telah melampaui 10.000 pada Sabtu (18/4).

Padahal pada 9 April, sekitar tiga bulan setelah infeksi pertama terdeteksi di Jepang, negara tersebut mencatat lebih dari 5.000 kasus. Jumlah itu kemudian berlipat ganda hanya dalam sembilan hari.

Laju pertumbuhan jumlah infeksi di Jepang belum menunjukkan tanda-tanda akan melambat selama lebih dari 10 hari, sejak pemerintah pusat menyatakan keadaan darurat untuk memperlambat penyebaran coronavirus jenis baru.

Jepang mencatat 9.231 kasus coronavirus jenis baru, 190 di antaranya meninggal dan 935 lainnya dilaporkan sembuh.

Lebih dari 200 orang telah meninggal akibat Covid-19 di Jepang. Ibu Kota Tokyo tetap menjadi daerah yang paling parah terkena dampaknya. Secara total, 2.975 kasus positif terdeteksi di Tokyo.