Emas menjadi favorit investasi milenial

Sebanyak 32% generasi milenial dilaporkan mencoba investasi baru, yaitu emas.

Ilustrasi. Foto Pixabay.

Investasi menjadi salah satu tren yang dilakukan oleh para milenial. Risiko menjadi pertimbangan milenial dalam melakukan investasi. 

Terkait itu, platform investasi online Pluang yang dikembangkan oleh PT PG Berjangka dalam risetnya menemukan, sebanyak 32% generasi milenial mencoba intrumen investasi baru, yakni emas. Meski begitu beberapa dari generasi milenial juga tetap melakukan menabung. 

Riset Pluang berfokus pada perilaku menabung dan investasi milenial pada masa new normal, seperti sekarang ini dengan melibatkan sebanyak 5.500 responden di kota-kota besar dan survei dari riset tersebut dilakukan melalui daring di periode Juli-Agustus 2020.

“Sebanyak 32% generasi milenial dilaporkan mencoba investasi baru, yaitu emas. Ini merupakan persentase tertinggi dibanding dengan investasi lain yang banyak dikenal seperti reksa dana, saham, dan deposito,” ungkap VP Business Development Pluang, Humprey.

Riset juga menemukan terjadinya perubahan pola konsumsi selama pandemi. Di mana sebanyak 53% responden mengubah alokasi mereka untuk membeli suplemen, vitamin, dan mineral yang lebih banyak.