Dark cokelat, camilan yang ampuh mengurangi stres

Dark cokelat dikenal dapat meningkatkan fungsi kognitif sehingga dapat mengurangi stres, depresi dan peradangan.

Penelitian terbaru menyebutkan bahwa mengosumsi dark cokelat dapat mengurangi stres dan peradangan. /Pixabay

Kabar gembira bagi pecinta cokelat. Penelitian terbaru menyebutkan bahwa mengonsumsi dark cokelat dapat mengurangi stres dan peradangan. Bahkan, dapat meningkatkan mood, serta kekebalan dan memori. 

Dilaporkan Boldsky, para peneliti mengatakan konsentrasi tinggi dari cokelat-sumber utama flavonoid, terdapat dalam dark cokelat. Flavonoid adalah antioksidan kuat yang diketahui mendukung fungsi kognitif, sistem endokrin dan kesehatan kardiovaskular.

"Selama bertahun-tahun, kami telah melihat pengaruh dark cokelat pada fungsi neurologis dari sudut pandang kandungan gula. Semakin banyak gula, maka kita semakin bahagia," kata Lee S. Berk, peneliti dari Loma Linda University di California, Amerika Serikat. 

Namun, ini merupakan pertama kali bagi para peneliti melihat dampak dark cokelat dalam jumlah besar, serta dosis sekecil cokelat batangan berukuran biasa pada manusia dalam jangka pendek atau panjang.

Lee S. Berk adalah peneliti utama dalam studi penelitian baru, yang menunjukkan bahwa semakin tinggi konsentrasi cokelat, maka akan semakin berdampak positif pada kognisi, suasana hati, kekebalan, dan memori.