Mengunjungi pameran karya tiga seniman Asia di Museum Macan

Pameran ini berlangsung pada 16 November 2018 hingga 10 Maret 2019.

Instalasi

Museum of Modern and Contemporary Art in Nusantara (Macan), Jakarta, menggelar pameran dengan menggandeng tiga seniman Asia. Ketiga seniman tersebut, antara lain Arahmaiani (Indonesia) bertajuk Masa Lalu Belumlah Berlalu, Lee Mingwei (Taiwan-Amerika) bertajuk Seven Stories, dan On Kawara (Jepang) bertajuk One Million Years Reading. Pameran dibuka pada 16 November 2018.

Menampilkan karya-karya kritis

Berjalan ke dalam ruang pamer, pengunjung akan menemukan sejumlah bendera warna-warni tergantung di langit-langit ruang pamer. Instalasi ini berjudul “Flag Project”, karya Arahmaiani.

Seniman Indonesia ini menampilkan karya-karya selama lebih dari 30 tahun berkreasi. Dia menampilkan 70 karya. Pengunjung bisa melihat pesan kritik sosial dalam karya-karya Arahmaiani.