Disebut agamais, tetangga ungkap kebiasaan Edi Candra Purnama

Edi Candra merupakan orang yang tertutup. Ia jarang sekali keluar rumah untuk bersosialisasi dengan tetangga.

Ilustrasi mayat korban pembunuhan. Foto: Pixabay

Seorang pengusaha bernama Edi Candra Purnama yang tewas dibunuh oleh orang suruhan istrinya sendiri, Aulia Kesuma, merupakan sosok yang agamais di mata tetangga. Adalah Maryati, istri Ketua RT tempat tinggal korban yang mempunyai kesan demikian.

Saat ditemui Alinea.id di bilangan Lebak Bulus, Jakarta, Maryati menceritakan kebiasaan pria berusia 54 tahun itu ketika pagi. “Setiap subuh dia solat di masjid pinggir jalan raya sana,” kata Maryati di Jakarta pada Selasa, (27/8).

Menurut dia, Edi Candra kerap terlihat santai dalam hal berpakaian. Edi Candra, kata Maryati, selalu mengenakan pakaian kaos polo dipadu dengan celana jeans. Selain itu, Edi juga kerap mengenakan topi kebanggaannya. 

“Pakaiannya juga santai melulu, tidak terlihat seperti seorang pengusaha. Padahal, dia kan seorang pengusaha katanya,” ucap Maryati.

Namun demikian, Maryati menambahkan, Edi Candra merupakan orang yang tertutup. Ia jarang sekali keluar rumah untuk bersosialisasi. Ia hanya terlihat jika di lingkungan tempat tinggalnya mengadakan suatu kegiatan yang sifatnya tahunan.