Jokowi: Teknologi kunci kemajuan Indonesia

Semakin banyaknya rantai pasok yang diproduksi dalam negeri imbas perkembangan teknologi akan membuat nilai tambah meningkat.

Ilustrasi. Alinea.id/Bagus Priyo

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan, teknologi merupakan kunci dari kemajuan Indonesia. Karenanya, harus melakukan reformasi struktural guna membangun kemajuan, salah satunya melalui hilirisasi industri dalam negeri.

"Kita tidak hanya memanfaatkan sumber daya yang melimpah, tetapi bisa meningkatkan nilai tambah dan peluang kerja melalui pengembangan industri hilir dan kuncinya adalah teknologi," ucapnya saat mengikuti Peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Harkiteknas) secara daring, Selasa (10/8).

Menurutnya, bakal semakin tinggi nilai tambah dan manfaat dari kian banyaknya rantai pasok yang diproduksi dalam negeri. "Semua itu kuncinya adalah teknologi, terutama teknologi masa depan."

"Teknologi menuju green economy. Pasar dunia akan mengarah pada green product yang low carbon, environmentally efficient, dan socially inclusive," imbuh mantan Gubernur DKI Jakarta ini, melansir situs web Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI).

Karenanya, Jokowi berharap, peringatan Harkiteknas ke-26 dimanfaatkan untuk mengambangkan teknologi nasional. "Kita harus yakin, bahwa dengan SDM dan SDA kita yang melimpah, kita memiliki kekuatan negosiasi yang kuat," ujarnya.