Jokowi tunjuk Menko Polhukam sebagai Plt Menkominfo

Johnny G Plate tersangka korupsi pembangunan menara base transceiver station (BTS) 4G dan infrastuktur pendukung 1, 2, 3, 4 dan 5

Presiden Jokowi dalam keterangan resminya yang dipantau online dari YouTube Kompas tv, Jumat (19/5/2023).

Presiden Joko Widodo menunjuk Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD sebagai Plt Menkominfo. Keputusan ini menyusul keputusan Kejaksaan Agung menahan  Menkominfo Johnny Gerald Plate, pada Rabu (17/5), setelah menetapkannya sebagai tersangka kasus dugaan korupsi.

Seperti diketahui, Johnny dinyatakan sebagai tersangka kasus korupsi pembangunan menara base transceiver station (BTS) 4G dan infrastuktur pendukung 1, 2, 3, 4 dan 5 BAKTI Kominfo pada 2020-2022.

"Plt-nya Pak Menkopolhukam," kata Presiden Jokowi dalam keterangan resminya yang dipantau online dari YouTube Kompas tv, Jumat (19/5).

Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi juga menegaskan, kalau Kejaksaan Agung bakal terbuka dan profesional dalam menuntaskan kasus tersebut. Hal itu disampaikannya saat menjawab kemungkinan adanya intervensi politik pada kasus tersebut.

Dalam kesempatan itu, Presiden RI juga menyampaikan, bakal menghormati proses hukum yang ada.