Komnas HAM lakukan pemeriksaan uji balistik pekan ini

Pemeriksaan terkait uji balistik berkaitan dengan penggunaan senjata yang ada dalam kasus penembakan yang menewaskan Brigadir J.

Komisioner Bidang Pemantauan dan Penyelidikan Komnas HAM Choirul Anam dalam konferensi pers di Kantor Komnas HAM, Jakarta, Senin (1/8/2022). Foto: Humas Komnas HAM

Komisioner Bidang Pemantauan dan Penyelidikan Komnas HAM Choirul Anam mengungkapkan, akan melanjutkan pemeriksaan terkait kasus baku tembak di rumah dinas eks-Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo. Pihaknya melakukan pemeriksaan terkait uji balistik pada Rabu (3/8).

Anam mengatakan, pemeriksaan terkait uji balistik berkaitan dengan penggunaan senjata yang ada dalam kasus penembakan yang menewaskan Brigadir J tersebut.

"Pemeriksaan berikutnya pada Rabu terkait uji balistik. Ini memang untuk melihat sebenarnya, ini senjata siapa? Pelurunya karakternya apa? Ini terkait penggunaan senjata," kata Anam dalam konferensi pers di Kantor Komnas HAM, Jakarta, Senin (1/8).

Anam menyebut, pihaknya akan meminta Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri untuk datang ke Kantor Komnas HAM guna dilakukan permintaan keterangan terkait uji balistik.

Sementara, terkait dengan pemeriksaan hari ini kepada ajudan dan pengurus rumah Irjen Ferdy Sambo, Anam mengatakan,  mendapatkan keterangan tambahan yang memperkaya catatan Komnas HAM.