Kuota mudik gratis kereta api sudah penuh

Meski kuota telah melebihi kapasitas, namun pendaftaran masih dibuka hingga 25 Mei 2019.

Pengiriman sepeda motor lewat kereta api./Antara Foto

Kuota mudik gratis dengan menggunakan kereta api telah melebihi batasan. Per 24/5 jumlahnya telah mencapai 19.838 dari total kuota yang disediakan sebanyak 18.096 kursi. Meski sudah melebihi kuota, pendaftaran masih dibuka. 

Dirjen Perkeretaapian Zulfikri mengatakan, masih menunggu hingga batas terakhir pendaftaran. Pendaftaran secara online masih dibuka hingga tanggal 25 Mei 2019. 

“Memang sudah melebihi kuota, sudah 107% tapi kan nanti ada yang cancel,” katanya.

Sebenarnya tidak hanya PT Kereta Api Indonesia yang menyediakan angkutan gratis, namun juga Badan Usaha Milik Negara (BUMN) lainnya. Hanya saja, kuota kursi dari Kereta Api lebih banyak karena melintasi berbagai daerah. 

“Kereta api paling banyak kuotanya, karena pemberhentiannya banyak dan lebih dekat dengan lokasi yang dituju,” terang Zulfikri.