Milenial belum rasakan dampak pembangunan infrastruktur

Pembangunan infrastruktur oleh pemerintahan Jokowi masih belum dirasakan kaum milenial secara langsung.

Pekerja menyelesaikan pengerjaan proyek pembangunan infrastruktur, di ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek, di Bekasi, Jawa Barat, Senin (17/12)/ Antara Foto

Pembangunan infrastruktur menjadi salah satu program andalan Presiden Joko Widodo sejak awal memerintah di 2014. Bahkan, menjelang akhir pemerintahannya, Jokowi meminta jajarannya mengebut sejumlah proyek infrastruktur.  

Namun, apakah masyarakat telah merasakan dampak pembangunan infrastruktur?. 

Ekonom Institute for Development of Economics and Finance (INDEF) Bhima Yudhistira Adhinegara menyebut, pembangunan infrastruktur oleh pemerintahan Jokowi masih belum dirasakan kaum milenial secara langsung. Pasalnya, pembangunan infrastruktur yang sudah selesai masih di bawah 20%.

"Sisanya masih on going. Jadi, kalau melihat dampak kepada milenial masih membutuhkan waktu," kata Bhima, di Jakarta Selatan, Sabtu (19/1). 

Dampak pembangunan infrastruktur bagi kaum milenial disebut belum merata. Hanya daerah perkotaan saja yang merasakan dampaknya, sedangkan di perdesaan justru terjadi urbanisasi ke perkotaan.