Penderita DBD naik 1.000 orang dalam dua hari, 145 meninggal

Per 31 Januari 2019, terdapat 15.132 orang penderita DBD.

Pasien penderita Demam Berdarah Dengue (DBD) menjalani perawatan di lorong Paviliun Seruni Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Kamis (31/1)./ Antara Foto

Jumlah kasus penyakit demam berdarah dengue (DBD) di Indonesia terus mengalami kenaikan. Berdasarkan data Kementerian Kesehatan, jumlah penderita DBD naik lebih dari 1.000 orang dalam dua hari terakhir. 

Per 29 Januari lalu, jumlah penderita DBD mencapai 13.683 orang, dengan jumlah kematian sebanyak 133 orang. "Per 31 Januari 2019, berdasarkan laporan 34 provinsi, sebanyak 15.132 orang dan 145 orang meninggal dunia," kata Widyawati di Kantor Kementerian Kesehatan, Jakarta Selatan, Kamis (31/1).

Menurutnya, jumlah kasus DBD yang terjadi saat ini tidak setinggi yang terjadi pada 2016. Saat itu, jumlah penderitanya mencapai 204.171 orang, dengan korban meninggal mencapai 1.598 orang.

Dia menjelaskan, saat ini sudah ada 390 kabupaten/kota dari 33 provinsi yang memberikan laporan kasus DBD. Dari jumlah tersebut, 259 di antaranya mengalami peningkatan jumlah kasus. 

Di DKI Jakarta, jumlah kasus meningkat dari 613 menjadi 662 kasus.