Penyidik KPK konfirmasi Wali Kota Bandung soal penganggaran RTH

Wali Kota Bandung diperiksa dalam kapasitasnya sebagai saksi dan mantan anggota DPRD Kota Bandung 2009-2014.

Plt Juru Bicara Bidang Penindakan KPK Ali Fikri. Alinea.id/dokumentasi

Komisi Pemberantasan Korupsi telah memeriksa Wali Kota Bandung Oded Muhammad Danial. Pelaksana tugas Juru bicara Bidang Penindakan KPK, Ali Fikri, mengatakan pemeriksaan berlangsung di Polrestabes Bandung, Jawa Barat, Jumat (4/9).

Oded diperiksa dalam kapasitasnya sebagai saksi dan mantan anggota DPRD Kota Bandung 2009-2014, terkait kasus dugaan rasuah pengadaan tanah untuk ruang terbuka hijau (RTH) di Pemerintah Kota Bandung pada 2012-2013.

"Yang bersangkutan hadir memenuhi panggilan penyidik KPK. Penyidik mengonfirmasikan kepada yang bersangkutan (Oded) perihal pengetahuan saksi mengenai proses pengganggaran pengadaan tanah RTH Kota Bandung pada 2012-2013," kata Ali dalam keterangannya, Jumat (4/9).

Penyidik komisi antikorupsi sedang mengembangkan perkara dengan mengumpulkan alat bukti melalui pemeriksaan para saksi, yang diduga mengetahui perbuatan pidana lain yang dilakukan tersangka Dadang Suganda (DS).

Pada Rabu (2/9), dalam kasus yang sama lembaga antikorupsi telah memeriksa mantan Ketua DPRD Kota Bandung 2009-2014 Erwan Setiawan. Selain Erwan, tujuh mantan anggota DPRD Kota Bandung di periode yang sama juga sudah rampung dimintai keterangan.