Polri: Bom teroris di Sibolga tak ada kaitan dengan Pemilu

Peristiwa ledakan bom di Sibolga, Sumatra Utara, dipastikan tidak berkaitan dengan Pemilu 2019.

Petugas kepolisian berjaga di lokasi terjadinya ledakan yang diduga bom di kawasan Jalan KH Ahmad Dahlan, Pancuran Bambu, Sibolga Sambas, Kota Siboga, Sumatera Utara, Selasa (12/3). Ledakan tersebut diduga terkait penangkapan terduga pelaku terorisme berinisial Hu alias AH di Sibolga, Sumut oleh Densus 88 Mabes Polri. / Antara Foto

Peristiwa ledakan bom di Sibolga, Sumatra Utara, dipastikan tidak berkaitan dengan Pemilu 2019.

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol. M. Iqbal memastikan penangkapan kasus teror di Sibolga tidak berkaitan dengan pemilihan umum.

"Penangkapan kasus teror di Sibolga tidak ada kaitan dengan pemilu," ujarnya, Selasa (12/3).

Dia mengatakan, Densus 88 sudah menelusuri jejak kelompok teroris ini beberapa waktu terakhir. Seorang pelaku terduga teroris telah ditangkap di Provinsi Lampung.

"Densus lanjut mengembangkan ke Sibolga untuk menangkap tersangka lain dari jaringan Lampung tersebut," kata dia.