Rute lalu lintas hindari macet akibat laga Persija di GBK

Polda Metro Jaya menyiapkan rekayasa lalu lintas untuk mengantisipasi kemacetan jelang babak final Persija lawan Mitra Kukar di SUGBK.

The Jak Mania, pendukung Persija Jakarta memenuhi jalanan sekitar Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu (9/12). (Foto: Kudus Purnomo/Alinea.id)

Kepolisian Daerah (Polda) Metro Jaya menyiapkan rekayasa lalu lintas untuk mengantisipasi kemacetan jelang babak final Persija lawan Mitra Kukar.

Pertandingan Persija versus Mitra Kukar digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta, Minggu (9/12).

"Kekuatan yang dilibatkan sebanyak 653 personel, dibantu kekuatan dari fungsi lain," kata Kepala Sub Direktorat Pembinaan dan Penegakan Hukum Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, AKBP Budiyanto lewat keterangan tertulis, Minggu (9/12).

Kendati demikian, belum diketahui pukul berapa rekayasa lalu lintas akan diterapkan karena ini bersifat situasional melihatnya perkembangan arus kendaraan. Pihak kepolisian pun  nantinya akan mengawal kedua tim ke SUGBK demi menjaga ketertiban dan keamanan.

Sekadar Infomasi, untuk para penonton dari 11 pintu menuju SUGBK hanya empat pintu yang akan dibuka untuk penonton yaitu pintu lima, tujuh, delapan dan sepuluh.