Jakarta jadi kota dengan udara terburuk di dunia

Berdasarkan data airvisual.com, udara Jakarta berada pada level tidak sehat dengan indeks 192 US AQI.

Gedung bertingkat tersamar kabut polusi udara di Jakarta, Senin (8/7)./ Antara Foto

Jakarta kembali menjadi kota dengan udara paling buruk di dunia pada Sabtu (3/8) pagi. Berdasarkan data airvisual.com, udara Jakarta berada pada level tidak sehat.

Saat diakses pukul 09.00 WIB, Air Quality Index (AQI) Jakarta berada di angka 192, dengan parameter PM2.5 pada konsentrasi 135.2 µg/m³.

Wilayah Pejaten Barat, Jakarta Selatan, menjadi lokasi dengan kualitas udara terburuk. AirVisual mencatat indeks kualitas udara di wilayah tersebut berada di angka 196 US AQI.

Wilayah Greencove, BSD, Tangerang Selatan, berada di urutan kedua dengan 195 US AQI. Sementara di urutan ketiga adalah Rawamangun dan Kemayoran yang sama-sama memiliki indeks 189 US AQI.

Kualitas udara Jakarta terus berada di tiga besar kota dengan kualitas udara terburuk di dunia.