Wagub DKI setuju PPKM level 3 selama libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022

Pemprov DKI akan menerapkan penyesuaian dengan kebijakan yang ditetapkan pemerintah di sejumlah sektor.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. beritajakarta.id

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria menyatakan, pihaknya mendukung pemberlakuan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3 saat libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022.

Menurutnya, kebijakan ini penting untuk menekan lonjakan kasus Covid-19 saat libur Nataru. Makanya Riza Patria tidak mempermasalahkan dengan rencana tersebut, meskipun saat ini Jakarta sudah berada dalam PPKM level 1.

“Walaupun kami sudah masuk level 1, prinsipnya kami siap dan mendukung kebijakan yang diambil Pempus ke level 3 dalam waktu 7-8 hari," ujar Riza di Balai Kota Jakarta, Kamis (18/11) malam.

Saat penerapan kebijakan itu, Pemprov DKI akan menerapkan penyesuaian dengan kebijakan yang ditetapkan pemerintah di sejumlah sektor.

"Nanti di tempat-tempat juga menyesuaikan. Kami bersyukur sudah diumumkan potensi kembali ke level 3," katanya.