#EdyOut lalu muncul #JokdriOut

Setelah tuntutan #EdyOut terwujud, kini warganet juga menuntut #JokdriOut menyusul pergantian pemimpin di tubuh PSSI.

Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi (kiri) menyerahkan bendera organisasi sepak bola Indonesia kepada Wakil Ketua Umum PSSI Djoko Driyono seusai menyatakan pengunduran diri dalam pembukaan Kongres PSSI 2019 di Nusa Dua, Bali, Minggu (20/1/2019). Djoko Driyono resmi menjabat Ketua Umum PSSI. / Antara Foto

Setelah tuntutan #EdyOut terwujud, kini warganet juga menuntut #JokdriOut menyusul pergantian pemimpin di tubuh PSSI.

Hingga Minggu (20/1) pukul 19.30 WIB, tanda pagar alias hashtag #JokdriOut masih bertengger menjadi trending topic nomor 1 di Indonesia. 

Tagar #JokdriOut ini mengacu pada Wakil Ketua Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Djoko Driyono yang kini menjadi ketua umum menggantikan Edy Rahmayadi.

Kemunduran Edy Rahmayadi dari jabatan Ketua Umum PSSI nyatanya tak juga membuat beberapa pihak yang mengajukan petisi atas hal tersebut berpuas diri. 

Kini, salah satu inisiator gerakan petisi online #EdyHarusMundur kembali menuntut hal lainnya terkait nasib PSSI.