Indra Sjafri soroti kegugupan Timnas U-22

Timnas U-22 yang sempat unggul lewat gol Andy Setyo Nugroho dan eksekusi penalti Gian Zola

Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri (kedua kanan) memberikan intruksi kepada pemain saat sesi latihan di Lapangan Madya, Komplek SUGBK, Senayan, Jakarta, Selasa (8/1)./AntaraFoto

Pelatih tim nasional U-22 Indra Sjafri menyoroti anak-anak asuhannya yang agak gugup ketika menerapkan strategi serangan balik di paruh akhir babak kedua laga uji coba melawan Bhayangkara FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (6/2).

Timnas U-22 yang sempat unggul lewat gol Andy Setyo Nugroho dan eksekusi penalti Gian Zola, harus puas dengan hasil imbang 2-2 lantaran gawang kiper pengganti M Riyandi kebobolan dua gol tendangan jarak jauh Ilham Udin Armayn dan Maldini Pali.

"Ketika babak kedua, menggunakan skuat tim kedua itu, sangat counter attack, tapi transisinya lambat dan cenderung menunggu saat dalam situasi bertahan," kata Indra dalam jumpa pers purnalaga.

Seharusnya tim menerapkan skema serangan balik konvensional dengan waktu tunggu yang lebih singkat untuk bisa mengalirkan bola secara efektif.

Kuncinya, lanjut Indra, seharusnya bola segera dialirkan menuju Beni Oktavinsyah yang diplot masuk menggantikan Witan Sulaiman di sektor sayap kanan.