Jelang Piala Dunia 2022: Titik tertinggi sarang Elang Kartago

Tunisia cukup siap dan menyimpan catatan kompetitif dengan tiga calon seterunya.

Pemain Tunisia merayakan kemenangan. Foto Sky Sports.jpg

Australia, Denmark, dan Prancis semuanya berada di Grup C Piala Dunia 2018. Mereka sekarang berkumpul di Grup D untuk Piala Dunia Qatar. Mungkin itu sebabnya Grup D Piala Dunia 2022 kurang menarik bagi publik. Selain trio PD 2018 itu, Tunisia menghuni grup ini.

Qatar 2022 menjadi penampilan keenam Elang Kartago, sama dengan Socceroos dan tim Dinamit. Sementara Prancis dibayangi histori negatif dengan status juara dunia bertahan. Pada 2002, antiklimaks mengerikan dialami Tricolore, terbenam di fase grup.

Tunisia cukup siap dan menyimpan catatan kompetitif dengan tiga calon seterunya. Lawan Denmark, saling berhadapan dua kali, terakhir pada 2002, kalah 1-2 pada pertandingan persahabatan.

Sama Australia juga telah dua laga, terbaru 2-0 disabet Tunisia. Menantang Prancis sudah empat kali, terakhir pada 2010, hasil imbang 1-1 dalam uji coba.

Tahun lalu, skuad besutan Jalel Kadri menyabet runner-up Piala Arab dan perempatfinalis AFCON. Tahun ini, mereka juara Kirin Cup. Tapi persiapan terakhirnya dibasmi Brazil 1-5 pada 27 September.