Korea Selatan imbangi Uruguay, tim Asia tak bisa dianggap remeh

Awal pertandingan berjalan dengan perlahan. Kedua tim terlihat tidak banyak membuat percobaan yang berbahaya.

Timnas Korsel. Foto AFP

Pertandingan pertama Grup H antar Uruguay melawan Korea Selatan berakhir imbang 0-0. Pertandingan berlangsung di Education City Stadium, pada Kamis (24/11) malam WIB.

Awal pertandingan berjalan dengan perlahan. Kedua tim terlihat tidak banyak membuat percobaan yang berbahaya.

Menit ke-13, Uruguay mulai melancarkan serangan yang berbahaya kepada pertahanan Korea Selatan. Matias Vecino melakukan tandukan ke tengah gawang Korea Selatan, usai mendapatkan umpan dari Mathias Olivera. Namun, masih bisa ditahan oleh Kim Seung-Gyu.

Menit ke-34, giliran Korea Selatan yang memberikan ancaman kepada pertahanan Uruguay. Kim Moon-Hwan memberikan umpan crossing kepada Hwang Ui-Jo yang ada di dalam kotak penalti. Hwang Ui-Jo langsung melakukan tendangan di depan gawang Uruguay, tetapi bola masih meleset ke atas tiang gawang.

Sampai babak pertama berakhir, tidak ada satu pun gol yang tercipta. Babak pertama berakhir imbang 0-0.