Fadli Zon: Rekonsiliasi dilakukan setelah sengketa pilpres di MK selesai

Dewan Pengarah Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Fadli Zon mengatakan ingin memastikan dahulu hasil sengketa di MK.

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon. Alinea.id/Ayu Mumpuni

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon mengatakan akan membahas rekonsiliasi dengan koalisi Jokowi-Ma'ruf setelah sengketa hasil Pilpres 2019 selesai di Mahkamah Konstitusi.

Fadli mengaku masih fokus terhadap proses sengketa pilpres di MK, sehingga belum bisa memikirkan soal rekonsiliasi. "Belum terpikirkan. Konsentrasi kami masih di MK," katanya, Jumat (21/6). 

Dewan Pengarah Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi ini mengatakan, ingin memastikan dahulu hasil sengketa di MK. Lalu, setelah itu berbicara soal rekonsiliasi.

"Kami lihat bagaimana hasilnya, itu dulu. Kita semua mencintai Indonesia kok. Semua, saya kira sebagian besar kita ini mencintai Indonesia," katanya. 

Perlu diketahui, wacana soal rekonsiliasi dengan cara-cara bagi kekuasaan antara pihak yang menang dengan yang kalah mencuat setelah mantan Hakim MK Mahfud MD mengatakan rekonsiliasi merupakan sebuah solusi saling menguntungkan atau win-win solution untuk kembali mempersatukan bangsa pascaputusan sidang sengketa pilpres di Mahkamah Konstitusi.