Partai Perindo targetkan 14 kursi DPR di Dapil Jatim pada Pemilu 2024

Partai Perindo yang ditetapkan KPU bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 itu, telah melakukan segala persiapan.

Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT). Foto istimewa

Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) menargetkan meraih 14 kursi DPR di daerah pemilihan (dapil) Jawa Timur pada Pemilu 2024.

"Di Jawa Timur, kami menargetkan 14 kursi DPR dari 11 dapil. Jadi artinya cukup banyak ya 14 dari total kursi 87. Artinya itu sekitar 13%. Mudah-mudahan kita bisa capai," kata HT dalam keterangan resmi, Senin (8/5).

Untuk meraih 14 kursi DPR RI dari 11 dapil Jatim memang tidaklah mudah. Namun demikian, perlu sacrifice atau pengorbanan untuk meraih target tersebut.

"Saya yakin dengan pengorbanan kita semua dari tingkat pusat, provinsi di bawah Pak Wisnoe dan teman-teman DPD, bacaleg yang mumpuni, mudah-mudahan bisa kita capai itu," papar HT.

Guna merebut target tersebut, Partai Perindo yang ditetapkan KPU bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 itu, telah melakukan segala persiapan.