DPR ingatkan Kapolri tidak bikin prank jilid dua

DPR minta Kapolri lebih detail jelaskan motif pembunuhan di kasus pembunuhan Brigadir J.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo rapat dengan Komisi III DPR RI. Youtube/DPR RI.

Wakil Ketua Komisi III DPR, Adies Kadir, meminta Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menjelaskan detail terkait peristiwa yang terjadi di Magelang. Mengingat, sebelumnya Kapolri menyebut, motif penembakan Brigadir Yosua Hutabarat alias Brigadir J lantaran Ferdy Sambo marah dan emosi setelah mendengar laporan Istrinya, Putri Candrawathi soal peristiwa di Magelang.

"Apa yang terjadi di Magelang?" tanya Adies kepada Kapolri dalam rapat kerja di Senayan, Jakarta, Rabu (24/8).

Menurut Adies, Kapolri perlu memberikan keterangan detail mengenai motif penembakan Brigadir Joshua. Sebab, Listyo mengatakan, motif akan lebih jelas terungkap di pengadilan.

"Paling tidak berilah alasan kenapa hal itu menunggu persidangan apa yang sebenarnya yang terjadi yang membuat masyarakat menunggu-menunggu," katanya.

Hal senada disampaikan anggota Komisi III DPR lainnya Supriansa. Politikus Golkar itu mengingatkan, agar peristiwa di Magelang yang disampaikan Kapolri jangan sampai membuat kebohongan baru.