Kirana Larasati: Artis adalah bagian kemenangan

Kirana berjanji akan mengelola isu perempuan dan anak secara serius, bila terpilih menjadi anggota legislatif.

Kirana Larasati saat menghadiri debat kedua Pilpres 2019 di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/2). /instagram.com/kiranalarasati

Aktris Kirana Larasati mengaku terpanggil terjun ke politik praktis sejak Joko Widodo menjabat presiden pada 2014.

Jokowi yang menurutnya sederhana dan ramah, membuatnya simpati. Ditemui setelah diskusi bertajuk “Jangan Alergi Sama Politik” di Yan Kedai Kopi, Jakarta Pusat, Rabu (20/2), aktris yang melambung namanya melalui sinetron Azizah (2007) di salah satu stasiun televisi swasta ini mengaku, sebelumnya ia tak pernah mengenal tentang dunia politik.

“Yang lebih melekat di pikiran warga kebanyakan, politik itu dicitrakan buruk, pengambilan atau rebutan kekuasaan,” kata dia.

Kirana yang menjadi duta artis pemberantasan narkoba sejak 2012 ini mengatakan, sempat merasa waswas saat akan menyetujui tawaran beberapa partai politik untuk menjadi kader mereka. Rasa ragu-ragu itu langsung hilang sejak Jokowi terpilih menjadi kepala negara.

“Saya percaya dengan kepemimpinan beliau (Jokowi). Beliau sangat memanusiakan dan mengingatkan bahwa kita semua adalah satu bangsa Indonesia, punya hak yang sama,” ujarnya.