2 poros siap di Pilpres 204, poros Nasdem-Demokrat hingga Gerindra belum tuntas

Poros PDIP saat ini memiliki 22% perolehan kursi di Senayan telah memenuhi syarat presidential threshold (PT) 20%.

Ilustrasi koalisi parpol. Alinea.id/Aisya Kurnia Dewi

Lembaga Survei Indonesia (LSI) Denny JA menyebut, terdapat dua poros partai politik saat ini yang sudah memiliki tiket ke Pilpres 2024. Kedua poros itu ialah PDI Perjuangan dan poros Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) gabungan Partai Golkar, PAN dan PPP.

Sebaliknya, poros ketiga yakni Partai Gerindra, PKB, Partai Nasdem, PKS dan Partai Demokrat belum terkunjung konsolidasi.

Menurut LSI, poros PDIP saat ini memiliki 22% perolehan kursi di Senayan telah memenuhi syarat presidential threshold (PT) 20%. Demikian pula poros KIB sudah memenuhi PT 20% yakni sebesar 24,73% dengan rincian Golkar 1478%, PAN 7,65% dan PPP 3,3%.

Adapun tokoh kunci poros PDIP ialah Ketua DPP PDIP Puan Maharani yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPR, baik sebagai calon presiden maupun sebagai calon wakil presiden (capres-cawapres). Kendati demikian, LSI tidak menempatkan kader PDIP Ganjar Pranowo, sebagai tokoh kunci meskipun elektabilitas Gubernur Jawa Tengah itu sangat tinggi.

Sementara, untuk poros KIB, tokoh kunci ialah Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, baik sebagai capres maupun cawapres. Menurut LSI, KIB terkonsolidasi dari pusat hingga ke daerah-daerah.