Saat Prabowo 'bersembunyi' di balik persona spin doctor

Penunjukan Dahnil Anzar sebagai juru bicara Prabowo punya makna khusus. 

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. /Antara Foto

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mencetak sejarah di jagat politik Tanah Air. Akhir Juli lalu, seteru politik Joko Widodo (Jokowi) di Pilpres 2019 itu resmi menunjuk mantan Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah Dahnil Anzar Simanjuntak sebagai juru bicaranya. 

Pengangkatan Dahnil dikabarkan via akun Twitter terverifikasi @prabowo. "Jika ada pertanyaan dan diskusi yang tidak sempat kita jalin melalui twitter dan fan page pribadi saya, sahabat juga dapat menanyakan pandangan dan pernyataan saya kepada Bung @dahnilanzar. Terima kasih atas perhatiannya," cuit Prabowo. 

Penunjukan Dahnil dikabarkan Prabowo hanya lewat dua cuitan. Namun demikian, dengan manuver politik 'kecil' ini, Prabowo mampu menyejajarkan diri dengan Jokowi. Sebagai Presiden, Jokowi memang memiliki juru bicara sendiri. 

 

Selamat malam sahabat, selamat berakhir pekan. Pada kesempatan ini saya ingin menyampaikan bahwa mulai ke depan saya dibantu Bung @Dahnilanzar sebagai juru bicara resmi Ketua Dewan Pembina / Ketua Umum Partai @Gerindra.